Sama sama berkecimpung di dunia hiburan. Terkadang membuat artis harus bekerja dengan pasangan. Dampak positifnya, Mereka telah memiliki chemistry yang kuat satu sama lain.
Disisi lain, Bekerja dengan orang terkasih juga membutuhkan kontrol emsoi yang kuat untuk tetap profesional dan tidak mencampur adukkan urusan pribadi dan pekerjaan.
Hal inilah yang berhasil dijalani oleh 6 pasangan suami istri artis ini. Ya, Mereka sukses bermain dalam sinetron yang sama!
1.Tengku Firmansyah dan Cindy Fatikasari
Usia pernikahan Cindy Fatikasari dan Tengku Firmansyah telah menginjak usia 19 tahun dan juga sudah memiliki 3 anak. Kehidupan mereka selalu harmonis dan adem ayem.
Tak hanya di dunia nyata saja, Mereka juga bermain dalam sinetron yang sama. Dalam sinetron Tukang Ojek Pengkolan yang tayang di RCTI. Mereka dipasangkan sebagai suami istri.
2.Jonas Rivanno dan Asmirandah
Jonnas Rivanno dan Asmirandah sempat populer di era 2000an. Mereka banyak membintangi berbagai judul sinetron dan sering dipasangkan. Sampai akhirnya mereka menikah pada 22 Desember 2013.
Sudah jarang terlihat di layar kaca. Mereka kembali bermain dalam sinetron yang sama yaitu Cinta Suci. Sinetron tersebut bisa dibilang tengah hits dan disukai oleh penonton.
Berbeda dengan di dunia nyata. Keduanya tidak dipasangkan sebagai suami istri di sinetron. Mereka justru dipasangkan dengan artis lain. Meski begitu, Mereka sukses dalam sinetron baru itu.
3.Ferry Maryadi dan Deswita Maharani
Ferry Maryadi dan Deswita Maharani juga dikenal sebagai pasangan yang selalu harmonis dan bahagia. Mereka juga cukup sering hadir dalam satu pekerjaan yang sama.
Pada tahun 2016 lalu, Ferry Maryadi dan Deswita Maharani bermain dalam sinetron yang sama yaitu Mermaid In Love 2 Dunia. Mereka juga beradu acting dengan banyak bintang muda.
4.Dude Herlino dan Alyssa Soebandono
Dude Herlino dan Alyssa Soebandono menjadi salah satu pasangan yang cukup populer. Terlebih keduanya merupakan artis yang sudah lama meniti karirnya di dunia hiburan.
Sama halnya di dunia nyata. Pasangan seleb ini juga menjadi suami istri dalam sinetron. Mereka sendiri sudah beberapa kali membintangi sinetron yang sama. Salah satunya adalah Gali Lobang Tutup Lobang dan Calon Presiden.
5.Ahmad Affandy dan Alessia Cestaro
Setelah bercerai dengan Marissa Christina di tahun 2010, Aktor Ahmad Affandy akhirnya menemukan tambatan hatinya. Ya, Ia menikah dengan Alessia Cestaro pada 18 Desember 2016 lalu.
Mengobati kerinduan penonton dengan sinetron kolosal yang populer di era 1990an hingga 2000an. MNCTV menayangkan sinetron kolosal berjudul Misteri Gunung Merapi.
Dalam Misteri Gunung Merapi versi baru. Alessisa Cestaro berperan sebagai Farida yang merupakan kekasih Sembara yang diperankan oleh Ahmad Affandy. Wah, Chemistrynya sudah terbangun nih.
6.Donny Michael Dan Aryani Fitriana
Donnie Michael dan Aryani Fitriana telah menikah sejak 16 Januari 2016 lalu. Mereka semakin berbahagia dengan kelahiran seorang anak bernama Alem Isco Zeroun Haub di tahun 2017.
Setelah hampir 1 tahun istirahat syuting sinetron, Aryani kembali menghiasi layar kaca. Ya, Ia dipasangkan dengan suaminya, Donnie Michael dalam sinetron Orang Ke Tiga.
Orang Ketiga adalah sinetron kedua Aryani Fitriana dan Donny Michael. Sebelumnya, Mereka sudah pernah bermain bersama dalam sinetron Anak Jalanan yang tayang di tahun 2015.
Dalam sinetron Orang Ketiga, Aryani berperan sebagai Nila. Gadis lugu dari desa yang naksir berat dengan Ivan yang diperankan oleh Donny. Banyak netizen yang senang dengan pasangan ini.
Sumber:
Www.mnctvpictures.com/ potret-keseharian-alessia-cestaro-kekasih-ahmad-affandy-di-misteri-gunung-merapi
M.tabloidbintang.com/ ini-yang-membuat-alessia-cestaro-dan-ahmad-affandy-yakin-menikah-desember-2016
Www.liputan6.com/ peran-donny-michael-aryani-fitriana-sejukan-hati-penggemar
Nakitagrid.id/ intip-ivan-dan-nila-orang-ketiga-di-dunia-nyata-keluarga-harmonis
M.brillio.com/ 10-artis-cantik-indonesia-adu-acting-dengan-suaminya